
Kendal, Jawapost.net — Kepolisian Resor Kendal menggelar patroli skala besar untuk mengantisipasi balap liar, tawuran, serta potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang pergantian Tahun Baru 2026.
Patroli dilaksanakan pada Rabu (31/12/2025) malam di sejumlah wilayah rawan di Kabupaten Kendal.
Kegiatan patroli dimulai sekitar pukul 19.00 WIB dengan menyasar Kecamatan Kaliwungu dan Brangsong.
Sejumlah personel Polres Kendal dikerahkan untuk melakukan pemantauan situasi keamanan sekaligus pengaturan arus lalu lintas di titik-titik yang dinilai rawan pelanggaran, seperti kawasan Ketapang dan Purin.
Selain melakukan pengaturan lalu lintas, petugas juga melaksanakan patroli dialogis di lokasi yang berpotensi terjadi kecelakaan, kriminalitas, tawuran, maupun aksi balap liar.
Dalam patroli tersebut, polisi memberikan imbauan kepada masyarakat dan pengguna jalan agar tertib berlalu lintas serta turut menjaga keamanan lingkungan.
Kapolres Kendal AKBP Hendry Susanto Sianipar mengatakan, patroli skala besar merupakan langkah preventif untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang malam pergantian tahun.
“Patroli ini kami lakukan untuk mencegah terjadinya balap liar, tawuran, dan gangguan kamtibmas lainnya, terutama di titik-titik yang selama ini rawan. Tujuannya agar masyarakat dapat merayakan Tahun Baru dengan aman dan nyaman,” kata Hendry.
Ia menambahkan, kehadiran personel kepolisian di lapangan diharapkan dapat meningkatkan rasa aman masyarakat sekaligus menekan potensi pelanggaran lalu lintas pada malam pergantian tahun.
Polres Kendal memastikan patroli dan pengamanan akan terus ditingkatkan selama rangkaian perayaan Tahun Baru sebagai bagian dari upaya menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukumnya.
(Shlh).
