
Banyumas, Jawapost.net — Aksi kemanusiaan kembali digelar Takmir Masjid Baiturrohim Perum Griya Satria, Bantarsoka, Kecamatan Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas.
Bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Banyumas, kegiatan donor darah rutin dilaksanakan Selasa malam, 16 Desember 2025.
Donor darah yang berlangsung di teras Masjid Baiturrohim itu digelar mulai pukul 19.30 hingga 23.30 WIB.
Kegiatan tersebut merupakan agenda rutin dua bulanan yang dikoordinatori H. Bambang Margono dengan dukungan tenaga medis dari PMI Kabupaten Banyumas.
Dari 54 calon pendonor yang mendaftar, sebanyak 34 orang dinyatakan memenuhi syarat dan berhasil mendonorkan darahnya. Sementara 20 calon pendonor lainnya harus ditunda karena belum memenuhi ketentuan medis.
Para pendonor datang dari berbagai wilayah, mulai dari Perumahan Griya Satria Bantarsoka, Rejasari, Pasirmuncang, Kalibogor, hingga luar Kecamatan Purwokerto Barat seperti Karangsalam, Kecamatan Kedungbanteng, dan Pangebatan, Kecamatan Karanglewas.

Kegiatan ini juga diikuti pengurus UPZ An-Nur Purwokerto Barat, civitas Madrasah Al-Ittihaad 2 Pasir Lor Karanglewas, masyarakat umum, kalangan generasi muda, serta awak media.
Koordinator kegiatan H. Bambang Margono mengatakan donor darah tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan, tetapi juga menjadi bentuk sedekah yang bernilai kemanusiaan.
Menurutnya, setetes darah yang disumbangkan dapat menjadi harapan hidup bagi orang lain.
Salah seorang pendonor dari kalangan generasi muda mengaku bersyukur dapat kembali mendonorkan darah setelah sekitar satu tahun tidak melakukannya.
Ia berharap kegiatan donor darah di Masjid Baiturrohim dapat terus berlanjut dan memberi manfaat luas bagi masyarakat.
Selain donor darah, panitia juga membentuk grup WhatsApp pendonor sebagai sarana berbagi informasi dan koordinasi untuk kegiatan donor darah berikutnya.
Kegiatan ini menegaskan peran masjid tidak hanya sebagai pusat ibadah, tetapi juga sebagai pusat kepedulian sosial dan kemanusiaan. (Shlh).
